-->

Jalan Pintas Untuk Bebas Finansial

bebas finansial
Siapa sih yang tidak ingin bebas secara finansial? Nah pertanyaannya, adakah jalan pintas untuk bebas finansial meskipun kita bukan seorang penguasaha? Haruskah seorang pengusaha kecil membuat sistem untuk bebas secara finansial? Trus, untuk bisa bebas finansial apa kita harus terus menumbuhkan bisnis kita? Seorang karyawan bisa saja bebas finansial. Yang terpenting adalah jangan idealis dengan kendaraan usaha saat ini tapi idealislah pada tujuan kita. Contoh kasus : ada seorang karyawan perusahaan oli asing dengan gaji 70 juta per bulan. Apakah dia perlu keluar dari pekerjaannya saat ini untuk bebas secara finansial? Dari contoh ini, sebenarnya bukan masalah dia keluar dari pekerjaan tapi tujuannya apa. Misal, kalau tujuan seorang karyawan tadi adalah untuk berwirausaha, maka keluar dari pekerjaan saat ini adalah tepat. Sementara, apabila dia ingin bebas secara finansial, mungkin lebih cepat dengan cara tetap bekerja di perusahaan oli tersebut.

Anggap saja seorang karyawan tadi masih single, dia bisa bermewah ria dengan pengeluaran 20 juta/bulan, dan sisa gaji yang 50 juta di invetasikan ke dalam sebuah bisnis tertentu. Tiap bulan bisa saja dia investasi franchise, patungan dengan kawan-kawannya. Dalam 10 bulan bisa dipastikan dia telah punya 10 investasi. Anggap selama 3 tahun kerja, investasinya di 30 tempat, yang bisa berjalan hanya 80% maka dia akan menerima 24 aliran duit dari investasinya. Dengan asumsi rata-rata return-nya 2%/bulan: 50 juta x 24 x2 % = 24 juta/bulan. Dengan demikian dia berhasil memenuhi kata cukupnya perbulan. Dan bisa bebas secara finansial.

Untuk pengusaha Kecil (Self Employee) tidak harus membuat sistem untuk bebas finansial. Karena tak mudah untuk membuat sistem dalam bisnis. Karena sistem bukan sekedar Standard Operational Procedure (SOP), tapi perlu leadership yang kuat. Banyak contoh pengusaha kecil yang tekun, berpenghasilan besar, namun dia tak mahir memimpin tim. Daripada kita susah dan lama dalam membuat sistem, mendingan kita ambil jalan pintas untuk bebas finansial saja. Caranya kumpulkan duit secepat dan sebanyak mungkin, investasikan ke franchise atau properti. Cara kedua, jual bisnis kita saat jaya-jayanya, dapatkan capital gain yang besar, inveskan lagi. Atau kombinasikan.

Menjual bisnis yang lagi untung, apa gak sayang? Yang perlu kita perhatikan, jika bisnis kita stagnan, malah bisa menjadi penghambat finansial kita. Jadi, kita perlu sadar terhadap kekuatan dan kelemahan diri kita. Daripada frustasi tidak pensiun-pensiun, mending kita kerja cerdas. Mungkin kita hanya jagoan buat bisnis, bukan manage bisnis, ya jangan dipaksakan, kecuali mau belajar keras. 

Trus kalo sudah menjadi  seorang business owner bagaimana? Apakah tetap akan ditumbuhkan? Itu pilihan, mau tetap memiliki atau dijual, kemudian diinvestasikan lagi. Bahkan saat sudah bebas finansial, bisa saja kita obati rasa penasaran membuat sistem bisnis, why not?

Disadur dari Kultwit tentang Jalan Pintas Untuk Bebas Finansial oleh Juragan
Twitter account: @JayaYEA
Untuk selengkapnya bisa dilihat disini : http://chirpstory.com/li/28207
Posted by: Ilham DC
Ilmu Investasi Updated at: 12:35 AM
image Comments
image 0 Comments

 
Kembali ke atas