-->

Berita Yang Mempengaruhi Nilai Tukar Mata Uang

berita yang mempengaruhi nilai tukar mata uang
Sebuah berita atau news, bisa saja mempengaruhi terjadinya pergerakan nilai tukar mata uang. Jadi tak heran jika ada sebuah berita tertentu yang bisa memberikan dampak (impact) terhadap pergerakan nilai tukar mata uang tertentu. Beberapa contohnya adalah pergerakan Euro terhadap Dolar Amerika (EUR/USD), pergerakan Dolar Amerika terhadap Yen Jepang (USD/JPY), dan pergerakan Pound Sterling terhadap Dolar Amerika (GPB/USA). Yang pertama adalah pergerakan nilai tukar mata uang Euro terhadap Dollar Amerika. 

Berdasarkan impact (dampact) sebuah berita yang berpengaruh terhadap pergerakan EUR/USD, mulai dari dampak yang paling besar ke dampak yang terkecil yang diberikan, dibagi kedalam beberapa jenis berita sebagai berikut :


1. US Non Farm Payroll / Unemployment, berita yang ada berkaitan dan menerangkan tentang tingkat lapangan kerja baru yang ada di AS.
2. Interest Rate, berita yang berisi tentang tingkat suku bunga yang ditetapkan oleh FOMC (Federal Open Market Committee). 
3. Federal Open Market Committee (FOMC) Rate Decisions, berita yang memuat data tentang perubahan harga mata uang. 
4. US Retail Sales , berita yang memaparkan tentang ukuran kekuatan pengeluaran konsumen AS.
5. Consumer price index (CPI), berita yang berisikan tentang informasi ukuran inflasi yang terjadi di Eropa. 
6. US Treasury Inflow Capital (TIC) Data, ukuran berapa banyak pembelian asing sekuritas negara itu terjadi. 
7. US Current Account, data yang ada dalam berita berisi tentang keseimbangan neraca perdagangan AS. 
8. US Trade Balance, European Trade Balance, berita yang menginformasikan mengenai proporsi tingkat export import kedua belah pihak. 

Jenis-jenis berita tersebut adalah berita yang dampaknya cukup besar dalam menggerakan nilai tukar mata uang atau harga EUR/USD. Jadi buat yang trading EUR/USD, sangat disarankan untuk selalu memperhatikan adanya berita-berita tersebut. Ambil peluang untuk mendapatkan profit dari setiap berita.

Lalu, jenis berita seperti apa yang mampu menggerakkan nilai tukar USD/JPY? Selain indikator ekonomi AS, ada data penting ekonomi Jepang yang perlu diperhatikan. Dan data-data ini merupakan faktor penting dalam pergerakan USD terhadap JPY. Antara lain :
1. Bank of Japan Monetary Policy Meeting, memutuskan langkah-langkah untuk mempertahankan kekuatan mata uang Jepang / Yen.
2. Japanese Trade Balance, keseimbangan neraca perdagangan Jepang.
3. Gross domestic product (GDP), pertumbuhan ekonomi.
4. Consumer price index (CPI), untuk ukuran tingkat inflasi.
5. Industrial production index, ukurn aktivitas di sektor manufaktur Jepang. 6. Retail sales , ukuran kkuatn pengeluaran konsumen.
6. Tankan report, penilaian kondisi bisnis Jepang: proporsi antara bidang bisnis yang menjanjikan dan meragukan prospeknya.
7. Unemployment rate, tingkat pengangguran.

Nah, untuk berita yang bisa memberikan dampak dan mempengaruhi pergerakan GBP terhadap USD, salah satu indikatornya adalah semua indikator ekonomi AS. Sehingga indikator tersebut harus kita awasi dan cermati. Selain itu, ada beberapa jenis berita lain yang mempengaruhi pergerakan GBP/USD. Antara lain :
1. UK Housing Prices atau harga perumahan Inggris adalah ukuran utama inflasi di Inggris.
2. Bank of England Meeting, membahas garis besar kebijakan moneter dan perubahan suku bunga mata uang.  
3. UK Unemployment rate, tingkat pengangguran di Inggris. 
4. UK Retail Sales, ukuran kekuatan pengeluaran konsumen di Inggris.

Jenis berita tersebut diatas sangat penting untuk kita perhatikan. Meskipun secara fundamental sebagai seorang trader forex kita belum begitu memahami, setidaknya kita sudah tahu tentang jenis berita apa saja yang bisa mempengaruhi pergerakan nilai mata uang tersebut.

Disadur dari Kultwit tentang Berita Yang Mempengaruhi Nilai Tukar Mata Uang oleh Suster Trading
Twitter account: @SusterTrading
Untuk selengkapnya bisa dilihat disini : http://chirpstory.com/li/23047
Posted by: Ilham DC
Ilmu Investasi Updated at: 11:14 PM
image Comments
image 0 Comments

 
Kembali ke atas